cara mengatasi masalah komunikasi , cara mengatasi prokrastinasi dengan Training Jogja

7 Cara Mengatasi Kebiasaan Menunda Pekerjaan.

Kebiasaan Menunda Pekerjaan seringkali menjadikan kita tidak dapat mencapai perfoma kerja yang optimal, sebab seringkali pekerjaan yang telah kita lakukan menjadi melampaui deadline atau pekerjaan tidak maksimal karena pengerjaannya terburu buru. Kebiasaan menunda pekerjaan ini kita kenal dengan istilah Prokrastinasi. Bagaimana cara mengatasi kebiasaan menunda pekerjaan ini ?

Prokrastinasi berasal dari bahasa Latin procrastination dengan awalan pro yang berarti mendukung maju atau bergerak maju dan akhiran crastinus yang berarti keputusan hari esok. Jadi prokrastinasi dapat berarti menangguhkan atau menunda sampai hari berikutnya.

BACA JUGA : INILAH CIRI CIRI PROKRASTINASI

Setelah tahu pengertian Prokrastinasi alias Kebiasaan menunda pekerjaan, bagaimana langkah langkah untuk mengilangkannya ?

1. Buatlah daftar tugas (to do list)

Untuk membuatmu tetap berada di jalur yang benar pertimbangkan untuk membuat daftar tugas yang harus dikerjakan sehari sebelumnya. Beri pula tenggat waktu untuk setiap pekerjaan tersebut. 

2. Mulailah dengan yang kecil

Untuk memulai dari yang kecil ini bisa dengan membagi daftar tugas anda menjadi langkah-langkah kecil yang dapat kita atur sehingga tugas tersebut tidak tampak terlalu berat

3. Lakukan Tugas Paling Sulit di Pagi hari

Cobalah melihat daftar tugas (to do list) atau proyek yang harussegera selesai pengerjaannya di hari itu lalu selesaikan tugas yang paling menantang dan paling membosankan di pagi hari. Kenapa di pagi hari ? karena saat pagi hari, kondisi tubuh dan pikirn berada dalam keadaan fresh dan penuh energy.  Dengan cara ini kamu tidak perlu khawatir terjebak dalam tugas tersebut sepanjang hari

4. Lakukan Time Blocking

Time Blocking adalah teknik manajemen waktu yang membantu untuk menjadwalkan rencana pekerjaan atau hal-hal yang harus fokus untuk kita lakukan dengan memblokir slot waktu tertentu untuk menyelesaikan kegiatan tertentu dengan tujuan meningkatkan produktivitas Anda dan menghindari keinginan untuk menunda pekerjaan. Anda bisa mengawali Time Blocking ini dengan mematikan seluruh notifikasi gadget anda, fokuslah pada pekerjaan di depan anda.

5. Berikan Hadiah pada diri sendiri

Untuk memperbaiki kebiasaan menunda,  kita harus memberikan otak kita apa yang kita sebut sebagai penawaran yang lebih baik. Salah satu caranya dengan memberikan hadiah pada diri sendiri setiap kali anda berhasil  menyelesaikan proyek dan tugas. Anda bisa memberi reward pada diri dengan hal-hal yang dapat  memotivasi, misalnya: okey selepas tugas ini, saya akan nonton film sambil ngemil atau selepas mengerjakan ini nanti saya akan wisata kuliner.

  1. Bergaul dengan orang yang menginpirasi kamu untuk aktif mengambil tindakan.

Lingkungan dan orang di sekitar sedikit banyak mempengaruhi perilaku kita. Identifikasi  teman atau kolega yang menurut anda  dapat membawa energi positif lalu bergaullah dengan mereka. Jadikan mereka inspirasi dan pemacu semangat Anda saat bekerja.

  1. Tentukan kembali tujuan Awal

Jika selama ini kita sudah terlalu sering melakukan prokrastinasi dalam pekerjaan mungkin ini mencerminkan adanya ketidakselarasan antara apa yang Anda inginkan dan apa yang sedang kita kerjakan. Cobalah ambil rehat sejenak dari pekerjaan  dan luangkan waktu untuk memikirkan apa yang sebenarnya ingin kita capai dan cara yang harus kita lakukan untuk sampai ke sana. Ingat, sebaiknya anda memikirkan TUJUAN PENDEK yang ingin anda capai dalam waktu dekat.

Nah…itulah 7 Cara Mengatasi Kebiasaan Menunda Pekerjaan.

Exit mobile version