Obral besar akhir tahun. Potongan harga untuk All Product! Alkisah suatu ketika iblis menggelar cuci gudang besar-besaran. Jauh jauh hari iblis sudah mengiklankan di seluruh media terkemuka, dan tepat pada hari H seluruh peralatan dan perkakas yang akan di cuci gudang di pajang lengkap dengan harga jual dan potongan harganya. Perkakas yang di jual sungguh menarik dan semua berfungsi dengan baik, harganyapun tidak mahal, bahkan masih ada potongan harga. Perkakas itu antara lain: Iri, Dengki, Tak jujur, Tak Pandai Bersyukur, Malas, Dendam, Aniaya, Khianat dan lain sebagainya.
Inilah Produk Paling Mahal Obral Besar Akhir Tahun
Di sebuah pojok ruang pamer, terdapat satu perkakas yang keliatan sudah usang, aus, bentuknya sederhana, dan harganya sangat tinggi daripada perkakas yang lain dan lagi alat ini TIDAK ADA potongan harganya !
Perkakas ini banyak di lihat oleh pembeli, mereka terheran heran dengan alat yang usang, aus, sederhana namun berharga jual paling mahal.
Seorang calon pembeli bertanya: ” Alat apa ini ?”
Iblis menjawab: “ini namanya Putus Asa”
Calon Pembeli: “kenapa harganya mahal sekali ? Juga,tidak ada potongan harga padahal ini lagi ada promo Obral Besar akhir tahun ? padahal alat ini sudah usang, aus dan bentuknya tidak menarik ?”
Iblis: “biarpun sudah usang, alat ini masih bekerja dengan SANGAT BAIK, alat ini sudah AUS karena sering aku pakai, bentuknya sederhana karenanya mudah digunakan. harganya mahal sekali, karena alat ini berdaya guna tinggi. Aku bisa dengan MUDAH masuk kedalam HATI manusia dengan alat ini daripada alat yang lain, begitu aku sudah masuk ke dalam hati manusia, maka aku akan dengan MUDAH MELAKUKAN apa saja yang aku inginkan pada manusia. Aku sudah SERING menggunakan alat ini, karenanya alat ini menjadi aus….tapi lihat hasilnya: berapa banyak manusia mengakhiri hidup dalam kesia-siaan ? Ada berapa banyak mereka telah lari dari Tuhannya ? Tak terhitung banyaknya juga mereka yang telah menjual Iman ? Berapa banyak manusia menjadi gelap mata dan menghalalkan segala cara ?
Kebanyakan manusia tidak menyadari bahwa PUTUS ASA itu adalah MILIKKU !